Sabtu, 14 Mei 2016

Pengertian dan Contoh Sinonim , Antonim serta Polisemi



1.      Pengertian dan Contoh Sinonim

Perhatikan kalimat berikut ini!
Bencana alam seperti banjir, gunung meletus, angin topan, dan sebagainya merupakan suatu peristiwa yang tak dapat diduga, setiap saat dapat terjadi.

Kata bercetak miring dalam kalimat di atas memiliki arti sama dengan kata-kata berikut:
bencana        = musibah
angin topan  = badai
peristiwa      = kejadian
saat               = waktu

Pengertian dan Contoh Ungkapan



Pengertian Ungkapan

Ungkapan adalah kelompok kata (gabungan kata) yang mengatakan suatu maksud dengan makna kiasan. Kelompok kata dalam ungkapan tidak bisa disisipi kata yang lain.

Pengertian Homonim, Homofon, Homograf dan Contoh Kalimat



Sebelum mengetahui contoh kalimat homonim, homograf, dan homofon, ada baiknya kita mengetahui apa pengertian dari masing-masing kata tersebut. Istilah homonim berasal dari kata homo yang berarti sama dan kata nym yang berarti nama. Homonim adalah dua istilah atau lebih yang sama ejaan dan lafalnya, tetapi maknanya berbeda karena asalnya berlainan. Berikut ini contoh kalimat homonim, homograf, dan homofon. 

Dalam kehidupan sehari-hari ada banyak kata yang memiliki ejaan yang sama sekaligus memiliki sama lafalnya. Berikut ini beberapa contoh kata dan kalimat yang memiliki ejaan dan lafal yang sama atau yang disebut dengan homonim.

Surat Resmi



A. Apa itu Surat Resmi?

Sebenarnya pengertian surat resmi sudah ada pada artikel sebelumnya yang membahas tentang Jenis-jensi Surat. Tapi untuk mengingatkan kembali apa itu surat resmi, berikut adalah penjelasannya. Surat resmi adalah surat yang dibuat suatu instansi, organisasi atau lembaga perusahaan tertentu yang ditujukan kepada seseorang atau lembaga tertentu lainnya. Keberadaan instansi, lembaga, organisasi dan perusahaan tersebut disahkan secara hukum. Contoh surat resmi adalah surat dinas, surat niaga, dan surat sosial.
Surat yang sobat terima dari sekolah mengenai surat pengumuman merupakan salah satu jenis surat resmi. Atau surat yang dibuat oleh organisasi, lembaga, perusahaan juga termasuk surat resmi. Jadi tahu ya sobat apa itu surat resmi. Terus apa dong yang membedakan surat resmi dengan surat yang biasa di buat atau surat pribadi. Pertanyaan tersebut akan dijawab di bawah ini.

Pengertian Unsur Ekstrinsik Karya Sastra (Cerpen, Novel, Pusisi dan Lainnya)



Unsur ekstrinsik adalah bagian atau komponen yang terdapat dalam sebuah karya sastra (cerpen, novel, puisi, dan lainnya) yang membentuk atau membangun sebuah karya sastra dari luar. Dengan kata lain, unsur ekstrinsik adalah unsur yang mempengaruhi sebuah karya sastra yang berasal dari luar (bukan dari dalam karya sastra). Jadi unsur ektrinsik merupakan unsur yang berada di luar karya sastra, namun memiliki pengaruh terhadap karya sastra secara tidak langsung. 

Pada dasarnya unsur ekstrinsik itu ada sama halnya dengan keberadaan unsur intrinsik, yaitu sama sama membentuk atau membangun suatu karya sastra, baik dari dalam (intrinsik) dan  dari luar (ekstrinsik) karysa sastra. Walaupun kedua unsur tersebut memiliki perbedaan dari segi keberadaan, namun keduaanya saling terkait satu sama lain. Jika unsur intrinsik lebih membentuk karya sastra dari dalam, maka unsur instrinsik membangun karya sastra dari dalam, namun kedua unsur tersebut memiliki kaitan dalam pembangunan isi dari karya sastra tersebut. 

Penjelasan Unsur Instrinsik Cerpen dan Contohnya



Cerpen atau cerita pendek memiliki unsur-unsur pembangun, yaitu unsur instrinsik dan unsur ekstrinsik. Unsur instrinsik adalah unsur-unsur yang membangun dari dalam cerpen itu sendiri. Sedangkan unsur ekstrinsik adalah unsur-unsur yang membangun cerpen dari luar. Pada kesempatan ini, Penulis akan membahas unsur-unsur Instrinsik cerpen beserta contohnya.
Unsur-unsur instrinsik pada cerpen, diantaranya adalah tema, tokoh/penokohan, alur, latar, sudut pandang, gaya bahasa dan amanat. Berikut ini adalah pembahasan unsur-unsur instrinsik cerpen:

Pidato



Pidato adalah suatu kegiatan menyampaikan suatu ide, nasihat, gagasan, pesan secara lisan di depan orang banyak yang bersifat satu arah. Pidato digunakan sebagai media komunkasi untuk menyampaikan sesuatu, atau menghimpun suara, menggugah pikiran dan semangat para audiens. Dalam menyampaikan pidato ada beberapa aspek yang harus diperhatikan agar pidato yang disampaikan lebih berkesan. Aspek-aspek yang harus diperhatikan saat menyampaikan pidato antara lain:

Menyunting / Mengedit Karangan



Pentingnya Menyunting / Mengedit Karangan

Dalam melakukan sesuatu tidak akan terlepas dari kesalahan dan kekurangan. Berangkat dari kenyataan itu, maka harus ada upaya untuk menyempurnakannnya, minimal mengurangi kesalahan, baik kesalahan yang disadari maupun tidak disadari. Upaya mengurangi kesalahan ataupun upaya menyempurnakan sebuah karangan, maka proses tersebut dinamai menyunting atau mengedit. Menyunting tulisan dapat diartikan sebagai kegiatan memperbaiki tulisan. Sebuah teks baik buku, bacaan ataupun laporan kadang-kadang pemakaian bahasanya ada kekurangan bahkan kesalahan.

Pengertian, Struktur dan Ciri Teks Cerita Sejarah



Apa Sih yang Dimaksud dengan Teks Cerita Sejarah Itu?

A. Pengertian Teks Cerita Sejarah

Seperti namanya, yang dimaksud dengan teks cerita sejarah adalah sebuah teks yang isinya menjelaskan atau menceritakan suatu peristiwa atau kejadian masa lalu yang memiliki nilai sejara. Oleh sebab itu, cerita sejarah harus disampaikan berdasarkan fakta, kronologi waktu atau berdasarkan suatu peristiwa yang terjadi.

Rangkuman, Poster dan Slogan



1.      Pengertian Merangkum
Merangkum yaitu kegiatan meringkas isi bacaan dengan mengambil gagasan utamanya.

Cara merangkum :
ü  Baca keseluruhan bacaan
ü  Cari gagasan utama setiap paragraph
ü  Susun gagasan utama menjadi kalimat dan rangkaian dengan gagasan utama lain.